Belajar Flutter : Widget, Material Design - Karena kebetulan kantor tempat bekerja akan segera berpindah dari cordova ke flutter jadi dalam waktu beberapa waktu kedepan saya akan mencoba membuat catatan kecil untuk dokumentasi pribadi tentang belajar flutter versi AImDev. Sumber referensi belajar akan tetap dituliskan agar teman-teman dapat tetap mempelajarinya secara lengkap.
Widget on Flutter
Pada saat kita membuat UI di flutter sebenarnya yang kita lakukan adalah menyusun kumpulan widget-widget sehingga membentuk wujud seperti yang kita kehendaki.
Karena (hampir) semua komponen User Interface yang ada di flutter adalah suatu widget, dari mulai komponen yang terlihat seperti Text, Button, hingga komponen yang tidak kasat mata seperti halnya Center, Coloum dan Row.
Widget dari Material Design
Tampilan yang digunakan adalah dengan material design, kalian bisa melihat dokumentasinya di situs resmi flutter https://docs.flutter.dev/development/ui/widgets/material.
Untuk contoh sederhana penerapan dari material design silakan bisa dengan membuka situs sumber yang di tuliskan pada bagian bawah artikel ini.
Dalam suatu widget akan terdapat beberapa parameter yang dimilikinya. Sebagai contoh terdapat widget Scaffold yang memiliki beberapa parameter, diantaranya seperti appBar, body, floatingActionButton dan lain sebagainya yang bisa anda liat disini https://api.flutter.dev/flutter/material/Scaffold-class.html.
Sebagai penjabaran agar lebih mudah, widget Scaffold memiliki parameter floatingActionButton. Argumen atau atribut floatingActionButton yang dituliskan dalam class Scaffold sendiri berisi widget dari class FloatingActionButton.
Sekian untuk hari ini untuk sedikit dokumentasi dari belajar flutter tentang widget dan material design. Semoga bermanfaat :)
sumber : https://jagongoding.com/android/flutter/dasar/hello-world/
0 Komentar