Ringkasan Materi Pelajaran tentang Fungi (jamur)
Semangat27.com - Jamur merang (Volvariella volvacea), apakah anda mengetahuinya? Ya benar, rasanya enak dan banyak manfaatnya juga banyak orang yang budi daya jamur untuk berbisnis seperti bisnis jamur crispy. Tahukah anda sebenarnya apa itu jamur selain secara umum? Disini akan dijelaskan dari segi biologi apa itu jamur sebenarnya,
Pengertian jamur
Jamur adalah nama regnum untuk sekumpulan besar makhluk hidup eukariotik dan heterotrof yang mencerna makanan diluar tubuhnya kemudian setelahnya menyerap molekul nutrisi ke dalam sel-selnya. Jamur bereproduksi atau memperbanyak diri secara seksual dan aseksul.
sumber google image |
Baca Juga : Ringkasan Materi Pelajaran tentang Virus
Reproduksi jamur
- Seksual : Reproduksi secara seksual dengan cara dua hifa jamur yang berbeda melebur kemudian membentuk zigot. Zigot tersebut tumbuh menjadi tubuh buah.
- Aseksual : Reproduksi secara aseksual dengan cara membentuk spora pada jamur multiseluler, bertunas, fragmentasi miselium, ataupun pembentukan kuncup pada jamur uniseluler.
Ciri ciri jamur
Ciri-ciri fungi atau jamur meliputi :
- Hidup di tempat-tempat yang lembat
- Agak asam pada bahan makanan serta bahan organik
- Bersifat parasit dan saprofit pada tubuh tumbuhan, hewan ataupun manusia
- Bersel satu atau bersel banyak
- Tidak berklorofil
Pengelompokan jamur
Berdasarkan tipe hifa
- Hifa aseptat atau hifa soenositik : hifa yang tidak mempunyai sekat
- Hifa septat uninukleus : hifa dengan sel berinti tunggal
- Hifa septat multinukleus : hifa dengan sel yang berinti banyak
- Chytridiomycota : habitatnya tersebar di daratan, perairan, dan tubuh hewan. Reproduksi seksual dengan zoospora berflagela, dan secara aseksual denganzoospora motil.
- Zygomycota : ada yang bersimbiosis membentuk mikoriza. Reproduksi seksual dengan zigospora, sedang secara aseksual dengan sporangiospora
- Ascomycota : contohnya adalah Saccharomyces (ragi). Reproduksi seksual dengan askosropa di askus, sedangkan aseksual dengan konidi di konidiospora
- Basidiomycota : berukuran besar. Reproduksi seksual dengan basidiospora, sedangkan reproduksi aseksualnya dengan konidia dan fragmentasi namun reproduksi secara aseksual jarang terjadi. contoh dari basidiomycota adalah Volvariella volvacea atau biasa disebut dengan jamur merang.
Manfaat jamur
Manfaat jamur bagi kehidupan manusia :
- Auricularia polytricha : dimanfaatkan untuk bahan makanan
- Rhizopus oryzae : dimanfaatkan dalam produksi tempe
- Penicillium notatum : dimanfaatkan dalam produksi antibiotik
- Saccharomyces cerevisiae : dimanfaatkan dalam proses fermentasi (Ragi)
- Aspergillus niger : berperan dalam menghasilkan asam sitrat
- Neurospora crassa : berperan dalam pembuatan oncom
Lichenes (lumut kerak) dan Mikoriza
- Lichenes atau lumut kerak merupakan simbiosis antara jamur mikobion dengan jenis alga fikobion. Mikobion berasal dari golongan Ascomycota dan Basidiomycota, sedang fikobion berasal dari Chlorophyta dan Cyanobacteria (alga hijau-biru)
- Mikoriza merupakan jamur yang berbentuk payung, dengan hifa yang bersimbiosis dengan akar dari tanaman. Terdapat dua jenis mikoriza, yakni ektomikoriza dan endomikoriza.
0 Komentar